Nakama Academy
Tokopedia Stories
Nakama Academy
10/08/2015Tokopedia sebagai marketplace pertama di Indonesia yang dipercaya
dan berkembang pesat saat ini, selalu berinovasi untuk kemajuan masyarakat
Indonesia. Selain menjaga komunikasi dengan pihak penjual dan pembeli,
Tokopedia juga selalu berinovasi melalui fitur-fitur dan ide-ide yang kreatif.
Tokopedia Academy Logo - source |
Fitur dan ide kreatif lahir salah satunya dari diskusi dan evaluasi yang dilakukan oleh karyawan Tokopedia. Semakin berkembangnya Tokopedia, semakin membutuhkan banyak tenaga ahli yang kreatif dan berkompeten.
Untuk itu, karyawan khususnya karyawan yang baru memulai karir di
Tokopedia akan mengikuti Nakama Akademi. Apa itu Nakama Akademi? Sebelumnya,
Nakama adalah sebutan untuk karyawan yang bekerja di Tokopedia. Nakama berasal
dari bahasa Jepang yang berarti ‘hubungan yang lebih dari keluarga atau persaudaraan’. Sehingga, diharapkan
Nakama yang baru masuk atau biasa dipanggil Newkama setelah mengikuti Nakama
Akademi ini akan memiliki hubungan yang lebih dekat satu dengan yang lain.
Nakama Akademi terdiri
dari rangkaian kegiatan selama 10 hari kerja yang bertujuan untuk meningkatkan
pengetahuan tentang sejarah Tokopedia, visi dan misi Tokopedia, sistem jual-beli
Tokopedia, dan dapat menjadi Nakama yang berkompeten, kreatif, peduli, dan
bermanfaat. Setelah mengetahui mengenai semua tentang Tokopedia, Newkama yang
berasal dari semua divisi berkumpul, bekerja sama, dan berdiskusi untuk
kemajuan Tokopedia. Dalam Nakama Akademi, ditekankan bahwa semua divisi harus
memiliki tiga hal utama, yaitu people
department, public relations, dan customer
care. Ketiga hal tersebut merupakan pondasi utama dalam mewujudkan
Tokopedia yang lebih baik lagi ke depannya. Selain persamaan visi dan misi,
dalam Nakama Akademi diajarkan pula bagaimana menjadi individu yang percaya
diri, memiliki kemampuan public speaking dan listening skill yang baik, dan
yang paling utama menjadikan menulis sebagai sebuah rutinitas.
Nakama Akademi hanya
bagian kecil dari Tokopedia, tetapi memiliki pengaruh yang kuat untuk kemajuan
Tokopedia. Nakama Akademi menjadikan Nakama di Tokopedia sebagai peluru yang
akan ditembakkan ketika perang. (KP)
0 comments